Featured Video

Minggu, 25 Oktober 2015

Cara Membuat File/Folder Super Hidden di Windows

Tidak ada komentar

Cara Membuat File/Folder Super Hidden di Windows

Cara Membuat File/Folder Super Hidden di Windows
Kebanyakan orang sudah tahu cara membuat file atau folder hidden di Windows, tapi cara tersebut dapat dengan mudah diketahui. Jadi akhirnya fungsi folder hidden terbuang percuma karena orang dapat dengan mudah menemukannya. Berikut ini WinPoin akan memberikan tutorial cara membuat file atau folder super hidden di Windows.
Semua orang pasti menggunakan klik kanan pada file atau folder dan edit properties untuk membuatnya tersembunyi. Masalahnya banyak orang tahu, mereka bisa menampilkan file atau folder tersembunyi dengan mengubah tombol radio di folder view options. Cara untuk membuat file atau folder super hidden adalah dengan menandainya sebagai file sistem operasi penting, dengan begitu Windows tidak akan menampilkannya bahkan ketika explorer diatur untuk menampilkan hidden file dan folder.

Cara Membuat File/Folder Super Hidden di Windows

Untuk melakukan ini kamu cukup membuka command prompt, tekan Win+R dan ketikkan cmd dan tekan enter.
Cara Membuat File/Folder Super Hidden di Windows

Sekarang ketikkan perintah seperti di bawah ini untuk membuat file atau folder super hidden.
attrib +s +h “C:\Users\chris\Desktop\Super Hidden”
Kamu hanya perlu mengganti perintah quote di atas dengan alamat folder yang sesuai dengan keinginan.
Cara Membuat File/Folder Super Hidden di Windows

Sekarang folder Super Hidden di desktop telah menghilang, bahkan ketika pengaturan folder view option diatur untuk menampilkan hidden file dan folder.
Cara Membuat File/Folder Super Hidden di Windows

Untuk unhide file dan folder Super Hidden, kamu hanya perlu mengetikkan perintah seperti di bawah ini.
attrib -s -h “C:\Users\chris\Desktop\Super Hidden”
Sekarang folder kamu akan muncul lagi.
Cara Membuat File/Folder Super Hidden di Windows

Tingkat keberhasilan cara ini berhasil 99% untuk mengelabuhi mata orang, tetapi cara ini masih ada kelemahannya. Ketika di folder options pengaturan Hide protected operating system file di un-check maka ia akan menampilkan super hidden.
Cara Membuat File/Folder Super Hidden di Windows

Kamu punya cara yang lebih aman atau kuat dalam hidden file atau folder? Bagikan melalui komentar di bawah ini.

Tidak ada komentar :

Posting Komentar